Kamis, 09 Juni 2016

Waspada..! Pantai Selatan Mengamuk..!!




Gelombang pasang menghantam laut selatan jawa yang ada di sebelah selatan DIY sejak pagi ini dan merusak sejumlah bangunan.
Akun twitter SAR Satlinmas Wilayah II Pantai Baron Gunungkidul @Sarsatlinmas menginfokan hingga Rabu (8/6/2016) siang ini setidaknya ada 8 pantai di wilayah Gunungkidul yang terkena dampaknya.
"Update smntara(8/6)11:30 wib. Dmpak Glombang Pasang P.Drini: 7 Gasebo ambruk,13 wrng mkan trtimbun pasir sdlm 5 cm," twit akun @Sarsatlinmas pada pukul 11.39 WIB.
Selanjutnya hingga pukul 11.30 WIB di Pantai Sadranan ada 8 gasebo ambruk dan 3 Gasebo terbawa arus ke Selatan, lalu di Pantai Ngandong ada 4 gasebo terbawa arus ke selatan dan 1 gasebo ambruk.
Sementara di Pantai Sundak ada 3 gasebo ambruk, 1 rumah makan rusak berat, 2 rumah makan tertimbun pasir 50 cm, 3 kamar mandi tertimbun pasir 50 cm.
Di Pantai Somandeng ada 25 gasebo ambruk,12 gasebo terbawa arus ke tengah, 5 lapak pedagang rusak, 1 rumah makan rusak dinding ambrol
Lalu di Pantai Pulang Sawal 1 rumah makan terkena abrasi, 8 gasebo tertimbun pasir 100 cm.
Di Pantai Pok Tunggal 1 bangunan Pos SAR serta 1 bangunan tempat parkir ambruk.
Sementara di Pantai Gesing Talud jalan masuk ke pantai selebar 2x10 meter ambrol, serta 1 kapal dengan 2 awak terjebak tidak bisa mendarat.
Hingga saat ini dilaporkan gelombang pasang masih terjadi, BMKG sendiri memprediksi gelombang pasang masih akan terjadi hingga tanggal 9 Juni 2016 esok.
Berikut Link Video yang diambil tadi siang 
 https://mobile.twitter.com/SARSATLINMAS/status/740462029450797056/video/1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

2,5 Persen Saja

“Intinya setiap harta yang kita miliki, wajib kita zakati. Sesuai dengan apa yang telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW”. Terang Pak Aji di ...